Kamis, 28 Agustus 2008

90 persen balon DPD Banten memenuhi syarat

SERANG, TRIBUN - Hasil verifikasi faktual yang dilakukan KPU Banten menunjukan setidaknya 70 dari 77 atau 90 persen bakal calon DPD Banten memenuhi persyaratan. Sementara itu, 7 bakal calon sisanya dinyatakan tidak memenuhi persyaratan.

"Tapi semuanya akan kita bawa ke rapat pleno di KPU pusat besok (red-hari ini) untuk ditetapkan menjadi DCS (Daftar Calon Sementara)," kata Ketua Pokja Pencalonan DPD Banten di KPU Banten, Lukman Hakim, Kamis (28/8).

Dijelaskan Lukman, KPU ditingkat provinsi memang tidak punya kewenangan untuk menyatakan seorang bakal calon DPD lolos atau tidak menjadi calon DPD. Kewenangan tersebut, kata Lukman, ada di rapat pleno KPU pusat. Pengumuman DCS nya sendiri baru akan dilakukan 10 hari setelah penetapan dalam rapat pleno KPU pusat tersebut. Setelah ditetapkan menjadi DCS, seleksi calon DPD akan dilakukan dengan cara membuka pengaduan atau laporan dari masyarakat terkait jejak rekam sang calon. "Dari pengumuman DCS di KPU provinsi itu kan nanti misalnya ada yang lapor bahwa calon A pernah terlibat pidana. Nah pengaduan tersebut nanti akan diverifikasi. Kalau ternyata benar, ya KPU akan menyatakan calon yang bersangkutan gugur," papar Lukman mencontohkan.

Setelah melalui tahapan tersebut, lanjut Lukman, pada 31 Oktober 2008 DCT (Daftar Calon Tetap) akan diumumkan, untuk kemudian calon DPD diperbolehkan melakukan kampanye.

Terkait 7 bakal calon DPD Banten yang tidak memenuhi persyaratan, menurut Lukman, mereka diantaranya tidak bisa memenuhi persyaratan 30 persen dukungan dari jumlah pemilih di Provinsi Banten. Bahkan, lanjutnya, ada bakal calon yang sama sekali tidak melampirkan persyaratan dukungan tersebut.

Sementara itu salah seorang bakal calon DPD Banten, Ali Surohman atau yang dikalangan aktivis mahasiswa di Banten dikenal dengan nama Ali Suro, yakin dirinya bisa lolos menjadi calon DPD Banten. Hal itu mengingat dia berhasil mengumpulkan dukungan lebih dari syarat minimal 30 persen dari jumlah pemilih tadi. Suro juga mengungkapkan, sebelumnya dia memang termasuk kedalam kelompok bakal calon DPD Banten yang diminta KPU Banten untuk memperbaiki dukungan. "Beberapa hari lalu saya sudah serahkan perbaikan dukungan itu," ujarnya.(idm)

Tidak ada komentar: